Rabu, 13 April 2016

KOMPONEN INPUT DAN OUTPUT

KOMPONEN INPUT DAN OUTPUT


Pengertian Input Dan Output

          Input adalah data yang dimasukkan ke komputer agar bisa diproses. Input mencakup instruksi program yang diterima CPU setelah ada perintah dari pengguna. Sedangkan output menunjuk pada hasil pemprosesan, yaitu informasi yang terkirim ke layar atau printer, untuk disimpan, atau dikirim ke komputer lain di jaringan.

          Perangkat keras input terdiri dari piranti yang mampu menerjemahkan data ke dalam bentuk yang bisa diproses computer. Bentuk data yang bisa dibaca manusia berupa kata-kata sedangkan data yang bisa dibaca computer berupa angka biner 0 dan 1. Sedangkan perangkat keras output terdiri dari piranti yang bisa menerjemahkan informasi yang diterjemahkan yang diproses oleh computer ke dalam bentuk yang mampu dipahami oleh manusia.


A.    Komponen Input


 Alat Input adalah alat-alat yang berfungsi memasukan data atau perintah  kedalam komputer. Contoh dari alat input antara lain :

1)    Keyboard

          Keyboard berfungsi sebagai penginputan data dari luar dengan  cara diketikkan pada keyboard. Keyboard biasanya menyerupai mesin ketik manual (untuk susunan peletakkan hurufnya). Saat ini dipasaran telah beredar keyboard dengan mengadopsi sitem wireless. Dan biasanya harganya lebih mahal jika dibandingkan dengan keyboard biasa. Jenis-jenis keyboard di pasaran saat ini untuk informasi lebih detailnya adalah: Serial, PS/2, USB dan wireless.


Gambar 1.1. Keyboard

Jenis-Jenis Keyboard :
  1. QWERTY (typewriter key, numeric key, function key, special function key).
  2. DVORAK.
  3. KLOCKENBERG.

Gambar 1.2. Keyboard QWERTY




Gambar 1.3. Keyboard DVORAK



Gambar 1.4. Keyboard KLOCKENBERG


2)    Mouse

          Mouse berfungi untuk mengarahkan pointer pada layar monitor komputer. Dengan keberadaan mouse maka akan membuat kita akan semakin untuk mengatur posisi pointer sesuai dengan keinginan kita dengan cepat. 
Ciri-ciri sebuah mouse yang bagus adalah memiliki sensitifitas yang amat tinggi dan tidak memerlukan perawatan yang rumit (biasnya mouse optic dan wireless yang memiliki persyaratan ini, jangan menggunakan mouse manual yang harus rutin dibersihkan untuk menghilangkan debu). 




Gambar 1.5. Mouse


 

3)    Track ball


          Menyimulasikan pergerakan vertikal  mouse, sehingga pengguna tidak perlu  menggerakkan mouse berulang kali untuk  dapat menaikkan atau menurunkan layar.


 
Gambar 1.6. Track Ball


4)    Touchpad

          Unit masukkan ini biasanya dapat kita temukan pada laptop dan notebook, yaitu dengan menggunakan sentuhan jari.Biasanya unit ini dapat digunakan sebagai pengganti mouse.

                                                             Gambar 1.7. Touchpad


5)    Light Pen

           Light pen adalah pointer elektronik yang digunakan untuk modifikasi dan men-design gambar dengan screen (monitor). Light pen memiliki sensor yang dapat mengirimkan sinyal cahaya ke komputer yang kemudian direkam, dimana layar monitor bekerja dengan merekam enam sinyal elektronik setiap baris per detik.



                                                                    Gambar 1.8. Light Pen


6)    Joy Stick  dan Games Paddle

          Alat ini biasa digunakan pada permainan (games)  komputer.  Joy Stick biasanya berbentuk tongkat, sedangkan games paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi terbuat dari plastik dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.


                                                 Gambar 1.9. Joy Stick  Dan Games Paddle


7)    Barcode


          Fungsi alat ini adalah untuk membaca suatu kode yang berbentuk kotak-kotak atau garis-garis tebal vertical yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka.Kode-kode ini biasanya menempel pada produk-produk makanan, minuman, alat  elektronik dan buku.Sekarang ini,  setiap kasir di supermarket atau pasar swalayan di Indonesia untuk mengidentifikasi produk yang dijualnya dengan barcode.


Gambar 1.10. Barcode


8)    Scanner

          Berfungsi untuk meng-copy atau menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memori komputer.Dari memori komputer selanjutnya, disimpan dalam harddisk ataupun floppy disk.Fungsi scanner ini mirip seperti mesin fotocopy, perbedaannya adalah mesin fotocopy hasilnya dapat dilihat pada kertas sedangkan scanner hasilnya dapat ditampilkan melalui monitor terlebih dahulu sehingga kita dapat  melakukan perbaikan atau modifikasi dan kemudian dapat disimpan kembali baik dalam bentuk file text maupun file gambar.
 
Gambar 1.11. Scanner


9)    Camera Digital


          Kamera ini dinamakan dengan Kamera Digital dengan kualitas gambar lebih bagus dan lebih baik dibandingkan dengan cara menyalin gambar yang menggunakan scanner. Ketajaman gambar dari kamera digital ini ditentukan oleh pixel-nya.Kemudahan dan kepraktisan alat ini sangat membantu banyak kegiatan dan pekerjaan.Kamera digital tidak memerlukan film sebagaimana kamera biasa. Gambar yang diambil dengan kamera digital disimpan ke dalam memori kamera tersebut dalam bentuk file, kemudian dapat dipindahkan atau ditransfer ke komputer.

Gambar 1.12. Camera Digital


10)    Handy cam

          Merekam gambar yang akan ditampilkan  ke layar monitor untuk diproses lebih  lanjut.



Gambar 1.13. Handy Cam


11)    Webcam

          Digunakan untuk konferensi video jarak jauh atau sebagai kamera pemantau.


Gambar 1.14. Webcam


12)    Mikrofon

          Berfungsi untuk merekam atau memasukkan suara yang akan disimpan dalam memori komputer atau untuk mendengarkan suara.
Gambar 1.15. Mikrofon


13)    Microphone and headphone

          Microphone berfungsi untuk merekam  suara yang akan disimpan dalam memori  komputer, selain itu kita juga dapat  berbicara dengan orang lain pada saat  chatting. Headphone berfungsi untuk  mendengarkan suara.

Gambar 1.16. Microphone And Headphone



14)    Graphics Pads

          Teknologi Computer Aided Design (CAD) dapat membuat rancangan bangunan, rumah, mesin mobil, dan pesawat dengan menggunakan Graphics Pads. Graphics pads ini merupakan input masukkan untuk menggambar objek pada monitor. Graphics pads yang digunakan mempunyai dua jenis. Pertama, menggunakan jarum (stylus) yang dihubungkan ke pad atau dengan memakai bantalan tegangan rendah, yang pada bantalan tersebut terdapat permukaan membrane sensitif sentuhan (touch sensitive membrane surface). Tegangan rendah yang dikirimkan kemudian diterjemahkan menjadi koordinat X – Y. Kedua, menggunakan bantalan sensitif sentuh ( touch sensitive pad) tanpa menggunakan jarum. Cara kerjanya adalah dengan meletakkan kertas gambar pada bantalan, kemudian ditulisi dengan pensil.

Gambar 1.17. Graphics Pads


B.    Komponen Output

 Alat Output adalah Perangkat output adalah perangkat yang mengeluarkan data, program, atau yang lain sebagainya. Contoh-contohnya yaitu :
 
1)    Monitor


           Berfungsi menampilkan teks dan gambar, baik diam atau bergerak, yang dijanakan oleh komputer dan diproseskan oleh grafik.
Gambar 2.1. Monitor

2)    Printer

         Berfungsi untuk mencetak teks atau gambar ke media kertas atau media lainnya seperti kertas transparansi. dot  Matrik,  Printer  jenis  ini  menggunakan  tinta  jenis  pita  seperti  yang terdapat pada mesin tik. Inkjet, Printer jenis ini menggunakan tinta cair atau liquid ink. Laser printer,  Printer jenis menggunakan tinta  serbuk  atau powder  ink seperti bubuk gliter.
Gambar 2.2. Printer

3)    Plotter

          Plotter adalah media cetak seperti printer namun memiliki ukuran nya yang lebih besar serta kegunaan nya pun optimum untuk objek gambar.
Gambar 2.3. Plotter

4)    Proyektor

          Infocus atau juga disebut proyektor merupakan alat digunakan untuk presentasi, yang dihubungkan kekomputer untuk menampilkan apa yang ada pada monitor ke suatu screen (layar) ataupun dinding.

Gambar 2.4 Proyektor


5)    Speaker

          Speaker adalah perangkat keras untuk menghsailkan suara. Jenis lain dari speaker adalah headset atau earphone. Kita dapat mendengarkan hasil keluaran berupa suara dari komputer melalui speaker.


Gambar 2.5 Speaker





DAFTAR PUSTAKA


http://jejaringberbagi.blogspot.co.id/2014/12/perangkat-input-dan-output-beserta.html
http://www.datamancer.net/keyboards/aviator_tn2.jpg
https://sweetestplace.wordpress.com/2013/09/18/alat-input-output-dan-proses-komputer/
http://www.slawinski.ca/courses/Drafting10/Unit2/img8.gif
http://ecx.images-amazon.com/images/I/41A5ZqHEq3L._SY300_.jpg
http://www.beritateknologi.com/wp-content/uploads/2011/12/Mouse_270x182.jpg
http://compixels.com/wp-content/uploads/2010/11/Multi-Touch-Trackpad.jpg
https://encrypted-tbn0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcTDFhOS0Asw7NJXsvgA4H04BhmQBBYDEtC8gsqlcSSiy7GP-HlL
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEihUIXw4fAPjjlNwy8D_qxJ3TKNM7bf-LxdO-wcw5YGJ9-omZq-LdZCcSGU3yVeZQ1Q1m_tPF33eac_O5lV-4675rVqR-LN8DS4OQvRmyqNfwySfy131ZyDsrI8goy1NVDmJKSCUAMSStI/s1600/Hasselblad+H4D+200MS.png
http://sangbadrun.blogspot.co.id/2015/01/jenis-jenis-keyboard.html
http://images-mediawiki-sites.thefullwiki.org/04/1/3/2/10050282162740668.png
https://www.technopat.net/sosyal/eklenti/2-jpg.107715/
http://g02.a.alicdn.com/kf/HTB1bQkTHVXXXXc6XpXXq6xXFXXXa/Free-shipping-sliver-metal-font-b-vintage-b-font-retro-classic-vocal-55SH-Elvis-style-dynamic.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiV7AZWKfYEcY_cyf47HmXKlDXtRALn6nZPU5c61sLovk0-tRcGkT2_E1sMxM-6HYKRXpcn7b-LOnuAgN-HAby0ZxupA-TC6MDkisg4TM40gUAwU7csutx4Fc6eB2xmBNNh8eYm4O7vFAM/s1600/headset.png
http://www.blugga.com/wp-content/uploads/2010/02/wacom-1.jpg
https://assets.jalantikus.com/assets/cache/0/0/userfiles/2015/12/27/jmgo-view-proyektor-unik-android-3.jpeg
http://huniancanggih.com/wp-content/uploads/2016/02/Fluance-Fi70.jpg
http://www.pubinfo.id/foto_beritaumum/36beolab90.jpg









Tidak ada komentar:

Posting Komentar